Ketua DPD Demokrat Sumsel H Cik Ujang Mantapkan diri Fokus Pencalonan Gubernur Sumsel 2024-2029





Lahat – H Cik Ujang terus memantapkan diri untuk persiapan pencalonan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

 

Bupati Lahat periode 2018 – 2024 tersebut akan mencalonkan diri di tingkat Provinsi Sumatera Selatan berpasangan dengan H Herman Deru sebagai Wakil Gubernur.

 

Sedangkan untuk di Kabupaten Lahat Hj Lidyawati Cik Ujang yang notabenya istri dari H Cik Ujang akan berpasangan dengan H Haryanto menyatakan sudah siap melanjutkan kembali tongkat estafet kepemimpinan sang suami di Kabupaten Lahat.

 

Di hadapan tim dan masyarakat yang di di kediaman nya, Kamis (9/5) menyampaikan mohon izin pamit untuk melangkah ke tingkat Provinsi Sumsel untuk berpasangan dengan H Herman Deru menjadi Cagub dan Cawabup.

 

Dirinya yakin kesempatan ini sangat bagus untuk membangun Provinsi Sumatera Selatan.

 

H Cik ujang berpesan kepada seluruh tim untuk kompak bersatu jangan mudah di adu domba.

 

“Loyal semuanya harus kompak, nunggu instruksi dan fokus dengan capaian,” Pesan H Cik Ujang.

 

Hal senada juga diutarakan oleh Hj Lidyawati Cik Ujang yang menyatakan kesiapannya maju sebagai calon Bupati Lahat 2024-2029.

 

Ia menceritakan bahwa sebelumnya dirinya akan mencalonkan diri ke Kabupaten Muara Enim, akan tetapi dorongan hati yang kuat untuk membangun Kabupaten Lahat dan melanjutkan perjuangan H Cik Ujang dan Haryanto saat memimpin ia pun memantapkan hati untuk menjadi calon Bupati di Kabupaten Lahat.

 

Kabupaten Lahat akan kehilangan sosok H Cik Ujang yang akan melangkah ke Sumsel, Karena dorongan dari masyarakat dan tim saya menyatakan diri siap mencalonkan di sebagai Bupati Lahat berpasangan dengan H Haryanto,” Ujar Lidyawati Hj Cik Ujang.

 

Sementara itu H Haryanto bersedia menjadi pasangan Hj Lidyawati Cik Ujang dalam Pilkada 2024-2029 setelah pada periode sebelumnya berpasangan dengan H Cik Ujang.

 

“Kemaren saya yang akan bertarung akan tetapi saya memilih untuk kembali membangun Lahat menjadi Wakil Bupati Lahat,” Bebernya.

 

Fauzi Azwar selaku tim pemenangan mengaku siap untuk memenangkan H Cik Ujang yang menjadi pasangan H Herman Deru sebagai Cagub dan Cawabup Sumsel, begitu juga Hj Lidyawati dan Haryanto di Pilkada Lahat.

 

Seluruh tim akan bergerak ke membantu menghantarkan H Cik Ujang duduk sebagai Wakil Gubernur dan H Lidyawati sebagai Bupati Lahat.

 

Julian

  • Related Posts

    Anggota DPR RI Prana Putra Sohe Serap Aspirasi Warga Kota Lubuklinggau

    *Soroti Kendala dan Masalah Mitra Kerja LUBUKLINGGAU – Anggota DPR RI dari Fraksi Kebangkitan Bangsa (FPKB), H SN Prana Putra Sohe, yang mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatera Selatan I, menggelar…

    SAKSI AHLI CABUP & CAWABUB LAHAT PASLON 01 YMBM ANGKAT BICARA PERIHAL SENGKETA PSU

    LAHAT – Kontestasi Pilkada 2024 Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Lahat di warnai indikasi kecurangan. Paslon 01 YMBM Telah mengajukan gugantan ke Mahkamah Konstitusi (MK) pada, Senin 09 desember…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Anggota DPR RI Prana Putra Sohe Serap Aspirasi Warga Kota Lubuklinggau

    Anggota DPR RI Prana Putra Sohe Serap Aspirasi Warga Kota Lubuklinggau

    SAKSI AHLI CABUP & CAWABUB LAHAT PASLON 01 YMBM ANGKAT BICARA PERIHAL SENGKETA PSU

    SAKSI AHLI CABUP & CAWABUB LAHAT PASLON 01 YMBM ANGKAT BICARA PERIHAL SENGKETA PSU

    Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Pejabat Kepala Desa Lawang Agung Kecamatan Pasma Air Keruh

    Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Pejabat Kepala Desa Lawang Agung Kecamatan Pasma Air Keruh

    Penyerahan SK DPC AKPERSI Kota Prabumulih di Hadiri Oleh Ketum AKPERSI

    Penyerahan SK DPC AKPERSI Kota Prabumulih di Hadiri Oleh Ketum AKPERSI

    Anggota DPRD Sumsel Kunjungi Delapan Kelurahan Di Lubuklinggau Dalam Rangka Jaring Aspirasi

    Anggota DPRD Sumsel Kunjungi Delapan Kelurahan Di Lubuklinggau Dalam Rangka Jaring Aspirasi

    Enam Anggota DPRD Sumsel Kembali Ke MLM Guna Menyerap Aspirasi Kontituen

    Enam Anggota DPRD Sumsel Kembali Ke MLM Guna Menyerap Aspirasi Kontituen